Ads 720 x 90

Fiksioner Free Blogger Theme Download

Kodim 0701/Banyumas Gelar Fun Bike dan Pameran Alutsista Dalam Rangka Hari Kebangkitan Nasional ke 117

Banyumas – Memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-117 Tahun 2025, Kodim 0701/Banyumas menggelar acara Fun Bike dan Pameran Alutsista, bertempat di Menara Pandang Teratai Purwokerto, Jl. Bung Karno, Kalibener, Kedungwuluh, Kec. Purwokerto Timur, Kabupaten Banyumas, Minggu (20/04/2025).


Selain Fun Bike dan Pameran Alutsista, acara ini juga digelar berbagai kegiatan seperti, Penyerahan Bantuan Tali Asih Kepada Veteran dan Bansos Kepada Masyarakat, Pemeriksaan Kesehatan dan Pengobatan Gratis, Kampanye Kreatif Rekrutmen/Pendaftaran TNI AD dan Senam Zumba.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Danrem 071/Wijayakusuma, Kolonel Inf Jamaluddin, S.I.P., didampingi Komandan Kodim 0701/Banyumas, Letkol Arm Ida Bagus Adi Purnama, S.T., M.Han., membuka acara sekaligus melepas secara langsung kegiatan Fun Bike di Halaman Menara Pandang Teratai Purwokerto.

Tidak hanya itu, Danrem 071/Wijayakusuma bersama Dandim 0701/Banyumas dan tamu undangan lainnya pun turut berpartisipasi dengan mengayuh sepeda bersama peserta lainnya, menciptakan suasana hangat dan penuh kebersamaan.


Acara yang berlangsung meriah ini diikuti oleh ribuan peserta dari berbagai kalangan, dengan menempuh  jarak kurang lebih 10 Km, dengan mengambil start dan finish di Menara Pandang Teratai Purwokerto.

Komandan Kodim 0701/Banyumas Letkol Arm Ida Bagus Adi Purnama, S.T., M.Han., menyampaikan bahwa acara ini diselenggarakan untuk Memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-117 Tahun 2025. 

“Selain untuk memperingati Hari Kebangkitan Nasional, kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan seluruh komponen di Kabupaten Banyumas. Harapannya dengan kegiatan Fun Bike ini masyarakat Banyumas mempunyai gelora dan jiwa semangat untuk membangun Kabupaten Banyumas,” ujar Dandim.

Beliau menegaskan bahwa,”Sebagai warga negara indonesia kita harus mengingat bahwa bangsa yang besar harus mempunyai masyarakat yang sehat dan kuat. Kita juga harus ingat pada hari-hari besar salah satunya adalah Hari Kebangkitan Nasional,” ujarnya.


Acara ini tidak hanya menjadi ajang kebersamaan, tetapi juga menawarkan berbagai hadiah menarik kepada peserta. Terlebih lagi, panitia menyediakan hadiah utama yang sangat menarik, yaitu sebuah sepeda motor. Selain hadiah utama, panitia juga menyiapkan berbagai hadiah menarik lainnya seperti sepeda, mesin cuci serta puluhan hadiah doorprize lainnya.

Melalui kegiatan Fun Bike dan Pameran Alutsista ini, diharapkan terjalin hubungan yang semakin erat antara TNI dan masyarakat serta meningkatnya semangat nasionalisme sekaligus menjadi bentuk partisipasi aktif dalam menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh melalui olahraga bersama. (Pendim 0701/Banyumas).

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter