Banyumas – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Patikraja pada hari Selasa malam 21/01/2025 yang disertai angin kencang mengakibatkan pohon Jati tumbang menimpa atap rumah lbu Ruti (75), warga RT 05 RW 05 Desa Kedungwuluh Lor Kecamatan Patikraja Kabupaten Banyumas, Rabu (22/01/2025).
Babinsa Koramil 03/Patikraja Kodim 0701/Banyumas Korem 071/Wijayakusuma Pelda Hendy bersinergi dengan Bhabinkamtibmas Polsek Patikraja Aipda Muhamadin beserta Pemdes Kedungwuluh Lor melaksanakan peninjauan dan pengecekan sekaligus pendataan terhadap rumah warga yang terdampak bencana tertimpa pohon roboh karena hujan dan angin kencang tersebut.
Pelda Hendy menuturkan, dari Kejadian tersebut tidak ada korban jiwa, tetapi dari kejadian tersebut mengakibatkan atap utama dan atap teras ambruk serta pagar rumah rusak. “Kami langsung melakukan monitoring dan memastikan situasi lokasi rumah lbu Ruti. Kami juga mengoordinasikan dengan warga setempat agar segera dilaksanakan upaya evakuasi pohon tumbang tersebut,” ungkapnya.
“Waspadai pohon-pohon yang ada di dekat dengan pemukiman, bila perlu dilakukan penebangan pohon untuk menghindari hal hal yang tidak diinginkan karena dapat membahayakan keselamatan dan menimbulkan kerugian materil maupun korban jiwa,” himbau Pelda Hendy.
Posting Komentar
Posting Komentar