Pekalongan – TNI dari Kodim 0710/Pekalongan bersama Pramuka dari Kwarcab Kabupaten Pekalongan melakukan aksi peduli lingkungan dengan menanam sebanyak 1000 bibit mangrove, bertempat di pantai Depok, Kecamatan Siwalan Kabupaten Pekalongan, Rabu(13/8/23).
Kegiatan tersebut diawali apel bersama yang dipimpin oleh Budi Raharjo selaku Waka Abdimas Kwarcab Pekalongan dan dihadiri anggota Kodim 0710/Pekalongan, Pos TNI-AL Wonokerto, Polsek, Sragi, Kwarcab Pekalongan, Ubaloka, DKC Pekalongan, Kwarran Siwalan, DKR Siwalan,Kecamatan Siwalan, SMK Bina Umat, SMP 2 Siwalan serta Perangkat Desa Depok yang berjumlah kurang lebih 100 orang.
Danramil 11/Sragi Kapten Inf arif Munajad dalam kegiatan tersebut menyampaikan, sangat mendukung dengan apa yang dilakukan oleh gerakan pramuka saat ini, karena dengan pelestarian lingkungan penanaman pohon mangrove di pesisir pantai tersebut diharapkan bisa menciptakan lingkungan yang asri dan indah.
“Kegiatan penanaman pohon Mangrove pagi ini adalah dalam rangka hari bulan bakti pramuka tahun 2023, kita berharap bisa membantu pemerintah daerah dalam pelestarian lingkungan khususnya di pantai Depok ”, ungkap Kapten Arif.
Sementara itu Budi Raharjo selaku Waka Abdimas Kwarcab Pekalongan mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan rangkaian bulan bakti Pramuka Tahun 2023, yang salah satunya dengan menanam pohon Mangrove di Kecamatan Siwalan Kabupaten Pekalongan.
“ Kita pada pagi hari ini adalah dalam rangka bulan bakti pramuka, selama bulan agustus ini ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan seperti kegiatan pramuka menolong yaitu dengan memberikan bantuan kepada anak stunting, kemudian hari ini kegiatan pelestarian lingkungan dengan menanam 1000 pohon Mangrove dipantai Depok Kecamatan Siwalan”, jelas Budi.
Ia berharap, penanaman pohon Mangrove yang dilakukan saat ini bisa memberikan manfaat bagi masyarakat khususnya di obyek wisata Pantai Depok yang selama ini notabene masih layak untuk dikunjungi bagi wisatawan lokal di Kabupaten Pekalongan.
“ Mudah-mudahan dengan upaya ini pantai Depok semakin hijau semakin lestari dan untuk meminimalisir terjadinya bencana abrasi”, pungkasnya.
Posting Komentar
Posting Komentar